ELYSIUM

Stasiun Luar Angkasa "Elysium" Gambar: Internet

Stasiun Luar Angkasa “Elysium”
Gambar: Internet

Salah seorang kawan kami sangat  gemar sekali menonton dan membahas filem-filem asal Hollywood. Tidak semuanya tentunya, hanya beberapa saja. Kegemarannya pada filem-filem ini tidak berdasarkan jenis. Seperti action, drama, politik, si-fi, thriller, atau beberapa jenis filem saja. Kawan kami lebih suka menonton filem yang memiliki pesan tersirat di dalam ceritanya.

Seperti yang terjadi hari ini, kawan kami ini mempercakapkan perihal satu filem baru yang dibintangi oleh Matt Damon dan Judie Foster judulnya ialah Elysium. “Judul yang aneh..” seru kami.

“Judul ini diambil dari nama sebuah tempat yang berada di bawah kekuasaan Hades yang merupakan salah satu dari Tiga Dewa Utama dalam Mitologi Yunani. Dewa Hades menguasai Alam Akhirat dalam kepercayaan orang Yunani Kuno. Elysium merupakan nama sebuah tempat yang dapat kita samakan dengan syurga. Sebuah tempat yang dipenuhi oleh kebahagiaan, kesenangan, dan kemakmuran. Itulah maksud dari penamaan tempat TERSEBUT (stasiun luar angkasa) yang mengorbit di luar bumi pada filem ini. Tempat ini diisi oleh orang-orang paling kaya di bumi. Semacam koloni khusus orang-orang beruang (BERDUIT), dipenuhi berbagai fasilitas moderen serta dijadikan sebagagi pusat pemerintahan bagi bumi. Sedangkan bumi  menjadi tempat yang kumuh, rusak, dipenuhi polusi, kriminalitas, serta permasalahan penduduk dan kesehatan..” terang kawan kami ini.

Pemandangan dari dalam Stasiun Elysium Gambar: Internet

Pemandangan dari dalam Stasiun Elysium
Gambar: Internet

“Suatu filem yang menyesakkan agaknya..” sergah kami.

“Iya engku, kamipun tak begitu menyukai sebenarnya. Namun karena kami tengok dalam filem ini terdapat pesan yang mengena bagi kita, terutama kita-kita yang ada di Sumatera Barat saat ini. Maka dari itu kami tonton hingga usai..” jawab kawan kami.

“Pesan apakah itu engku..?” tanya kami heran.

Kawan kami tersenyum dan kemudian menjelaskan “Filem tersebut menggambarkan bahwa pada penghujung abad-21 bumi berada dalam masalah dimana penyakit merajalela, polusi semakin parah, dan populasi masyarakat bumi tak terkendali. Karena dari itu, sekelompok orang-orang beruang memutuskan untuk membuat sebuah fasilitas raksasa di luar angkasa yang diletakkan mengorbit tak jauh dari bumi. Fasilitas ini akan sama-sama berputar (berotasi) mengelilingi matahari bersama bumi. Fasilitas ini diberi nama ELYSIUM..” Continue reading “ELYSIUM”